Jelajah
IMG-LOGO

MONEV 10 PROGRAM POKOK PKK DESA SIDOSARI

Create By 17 March 2023 284 Views

Jum’at (17/03/2023). Wakil Ketua TP. PKK Kabupaten Magelang ibu Aslimah Edi Cahyana dan tim melaksanakan Monitoring dan Evaluasi administrasi 10 Program Pokok PKK di Desa Sidosari, 

Kegiatan turut dihadiri oleh Ketua TP. PKK Kecamatan Salaman beserta pengurus, Camat Salaman, Pemerintah Desa Sidosari, serta Ketua TP. PKK Desa Sidosari beserta kader-kader PKK Desa.

Wakil Ketua TP. PKK Kabupaten Magelang ibu Aslimah Edi Cahyana menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi yang tinggi kepada seluruh jajaran TP.PKK Kecamatan Salaman dan TP PKK Desa Sidosari yang telah mencurahkan tenaga dan pikiran dalam  kegiatan PKK.

Kegiatan monitoring dan evaluasi ini sangat diperlukan untuk melihat realisasi program kerja TP. PKK Desa Sidsoari, yang merupakan bagian dari sistem pembinaan pengelolaan program PKK yang harus dilaksanakan di setiap tingkatan. Kegiatan Monev guna mengkaji kembali hasil yang dicapai dari kegiatan yang telah dilaksanakan berdasarkan rencana program kerja yang telah disosialisasikan sebelumya.

“Semoga melalui kegiatan monev administrasi PKK ini dapat menjadi inspirasi serta menjadi masukan untuk pelaksanaan program kedepan yang lebih baik, sehingga dapat mewujudkan cita-cita yang mulia yaitu  terwujudnya keluarga sehat dan sejahtera. Selain itu semoga dengan adanya monev ini dapat meningkatkan kapasitas TP.PKK Desa dalam hal administrasi dan menjadi juara kedepannya.” ujar Waka TP.PKK Kabupaten Magelang.